Jakarta Fashion Week - my DAY 1

10:24:00 PM

Warning: picture loaded post :)





This is Jakarta Fashion Week - Day 1.
Sebenarnya sabtu kemarin sih opening nya tapi saya baru meliput hari ini so today is officially my first day of Jakarta Fashion Week 2010/2011 ^o^
Seperti yang sudah di infokan sebelumnya, Jakarta Fashion Week tahun ini diadakan di Pacific Place, fashion show nya sendiri diadakan di tiga tempat di dalam Pacific Place yaitu di dalam Tent (untuk show utama - by invitation only), Promenade (by invitation only tapi bisa ditonton oleh umum, bedanya yang pakai invitation dapat tempat duduk di pinggir catwalk sementara yang umum ya berdiri di pinggiran ;p), dan di Fashion Bay (red carpet panjang yang mengelilingi lantai 4 Pacific Place - bisa ditonton umum). Nah kebetulan saya dapat Free Pass untuk semua show jadi bisa masuk ke show mana aja.

Untuk hari ini saya memutuskan untuk melihat show nya Grazia dan Yasra Studio (keduanya diadakan di Tent), setelah itu lanjut dengan Press Conference nya Oscar Lawalatta dan lalu langsung pindah lokasi ke Promenade untuk nonton show nya Levi's. Wah seru banget deh pokonya hari ini, seharian muter-muter Pacific Place :)

My first show was GRAZIA Glitz & Glam yang merupakan persembahan dari majalah Grazia Indonesia. Tema-nya adalah "Celebrity Meets Fashion". Ternyata banyak selebriti Indonesia yang jago merancang busana lho. Grazia Glitz & Glam - Celebrity meets fashion menghadirkan Marissa Nasution, Daniel Mananta, Ina Thomas, Indah Kalalo & Fabiola serta Ivan Gunawan.

Yang pertama hadir adalah karya Marissa Nasution dengan Doll House. Koleksi nya sesuai judulnya: paduan girly shape dengan fun design, plus sedikit sentuhan edgy & bold terutama dengan adanya motif animal print dan sepatu serta boots dengan warna-warna bold semacam pink terang atau merah menyala. Barbie goes to party!
Psst, I love all the shoes that the models wear! Marissa memang setahu saya senang mengoleksi sepatu jadi nggak heran kalau pilihan sepatunya keren-keren semua ^o^
 
Ayu Dewi for Marissa Nasution


The Designer, Marissa Nasution. She is so cute!
and those pink boots!! To-die-for!

Berbanding terbalik dengan style Marissa, Daniel Mananta menghadirkan style yang lebih casual dan sporty. Dengan "Damn! I love Indonesia" Daniel mencoba mengangkat tema yang berhubungan dengan Indonesia. Menurut keterangan yang saya baca dari website JFW, koleksinya ini adalah: "Camouflage Design inspired by Indonesian map", tapi yang keluar kok kalau dari pandangan mata  saya nggak ada "Indonesian map" nya ya? Ada aksen camouflage pattern sih tapi yang kelihatan hanya warna-warni pelangi aja, mungkin maksudnya itu kali ya? Atau mungkin musti dilihat dari dekat pattern nya baru kelihatan kalau itu peta Indonesia? I'm not sure with his theme/design but I do love the simple but chic style that he brings.


Sheila Marcia for Daniel Mananta
that's Mike Lewis, and he's actually cute and kinda friendly ;p

The Designer, Daniel Mananta (you might also know him as VJ Daniel)

Next is Ina Thomas collection. Dari dulu saya selalu suka koleksinya Ina Thomas karena biasanya gaya nya selalu bohemian atau gypsy-ish, kurang lebih seperti gayanya Nicole Richie gitu deh (which is one of my fashion icon). Desainnya kali ini juga sama, boho meets glamour. Ini mungkin koleksi yang paling saya suka di Grazia Glitz & Glam show ^__^ I really enjoy her collection.

 These two below are my two most favorites from Ina Thomas:
 
The Muse:

The designer, Ina Thomas.

Selanjutnya ada Indah Kalalo & Fabiola, duo desainer yang memiliki label "Flirt". Saya pernah baca di majalah tentang label nya Indah & Fabiola ini, setelah melihat langsung menurut saya rancangannya bagus juga. Intinya: glamour dan ready for party (sepertinya mendeskripsikan perancang nya banget nih ;p). Lots of minis and gold, really "party girl"!

 
Maaf, saya lagi tergila-gila sama sepatu lucu jadi kalau saya majang banyak gambar sepatu nggak apa-apa ya ;P

Terakhir ada Ivan Gunawan dengan koleksinya yang mengambil inspirasi dari kerajaan Eropa. Saya merasa beruntung bisa dapat tempat persis di depan panggung karena dengan begitu saya bisa melihat dengan jelas detail-detail baju dan bahan yang digunakan setiap perancang, contohnya koleksi Ivan Gunawan ini, yang detilnya menurut saya luar biasa. Dari mulai permainan lipit pada bahan yang digunakan, gaya rancangan yang extra-ordinary sampai make-up muka dan tata rambut yang benar-benar "all-out"! Keren!

 
 
sepatu lagi.. hihihi...
The Designer, Ivan Gunawan

Pfiuh, that was my first fashion show and I LOVED IT !!
Besok saya cerita-cerita lagi ya.. sekarang mau istirahat dulu, kan besok mau ke Pacific Place lagi jadi stamina musti fit hehe Besok saya juga mau cerita soal fashion show nya Yasra yang tentang kebaya yang tadi siang saya tonton, besok main kesini lagi ya ^__^

*Click here to read my full Jakarta Fashion Week everyday reports



*Pic Source: All photos are EXCLUSIVELY property of mine! 
If you want to grab these photos please link back to my blog and leave a comment below, that's all I asked, Thx!

You Might Also Like

0 thoughts & comments

I really appreciate all your comments, thanks for commenting here and sharing some love !
I will return the favors by checking out and comment back on your blog ^o^

A Member Of :

And A Proud Member of :

Also Part Of :

Popular Posts

Labels

1 item 4 ways 7 Days of Sheet Masks Accessories Ahaishopping Althea Ampoules Antipodes Armando Caruso ASOS Avoskin B.Liv Bag of News Bags bath Bath & Body Works Bath and Body BB Cream Beauty Box Beauty Clinic Beauty Korea Beauty Sets / Kits Beauty Stuffs beauty tools Beauty Treats Box Benefit Cosmetics Bio Essence Bioderma Brands and Designers Burts Bees Carings CC Cream Celebs Style Charis Chicnova Chiyou Cicaronic Circle Lens Clarins Cleansing Oils Cleansing Pads Clinelle Closet Edit Clothing Clozette Corine de Farme Cosmetics Cow Brand D.I.Y D'Eyeko DD Cream Deciem Do Good While You Shop Dorothy Perkins Dove Dream List Dry Oil Empties Erha Esqa Cosmetics Estee Lauder Etsy Etude House Events Eye Treatments Eyebrows Eyeliners eyeshadows Face Mask Face Mist Face Of The Day Face Oil Face Scrub Face Serum Face Toner Face Wash Face-Off Review Fake Eyelashes Fashion Fashion How-To Fashion Looks Fashion/Shopping-related First Blush Box Fragrance Fragrance Diary Freeman French Brand From My Stash Furatasse Get Fit Giveaways Givenchy Glowsophy Gucci Guess H&M Hair care hair extension Hand Care Hand Creams Hauls and Freebies Highlighter/Bronzer Himalaya Herbals History on Beauty/Fashion Hot Deals and Offers IBB Ideas n Inspirations innisfree Instagram Instagrammable Places IPL Treatment Jakarta Fashion Week 10/11 Jakarta Fashion Week 11/12 Japanese brands Jewelry Jimmy Choo Jo Malone Juara k Kanebo KBJ Stars Konjac Sponge KoreaBuys Korean Brand Korres Laneige Lip Products lip scrub Lippies Lippies Of The Month Local Skincare Loccitane Lola Box Look Book Lush Made in Indonesia Make Up Brushes Make Up Forever Makeup Remover Mascara Maybelline Mini Showcase Miniso Missha Mizzu Cosmetics Moisturizer Monthly Favorites MUA My Beauty Regimes My Styles N'Pure nail polish Natural and Earth Friendly Night Cream Nihonmart Nip+Fab Nuxe NYX Oasap Oscar Blandi OST C20 Outfit Diary Outfit Poll Pamper Day Peptaronic Perfumes Personalized Pixy Cosmetics Product Replacements Products I Want To Finished Project : Decluttered reebonz Reviews Revlon Romand You ROXY Sally Hansen Sampar Sariayu Scarlett Whitening Scented Candles Shampoo SheInside Shoes Shu Uemura Skin Aqua Skin Food Skin79 Skincare SNP Prep Soap & Glory Sociolla Spa Review Style Book Sukin Sunscreen Tagged posts Talika Talika 30 Days Challenge The Body Shop The Face Shop Thrift Haul Tony Moly TTT's Achievements Valentine Series Vanity Trove Veet Victorias Secret Vitaronic Wardah Weekly Facial Mask Wet n Wild What I Wear Today What To Wear What's In My Shower What's Inside My Bag Where To Shop Yearly Highlights YSL