Level One Project

4:11:00 PM

Sudah lama saya mendengar tentang Level One Project yang berlokasi di Grand Indonesia tapi baru beberapa hari yang lalu saya akhirnya sempat berkunjung kesana. Letaknya di lantai 1 East Mall, agak di ujung dekat Social House. Begitu sampai, saya disambut pemandangan koridor dengan toko-toko kecil berwarna cerah.

Level One Project itu pada dasarnya adalah tempat dimana kita bisa berbelanja merek-merek urban atau label lokal di dalam satu tempat. Nah yang membuatnya berbeda dengan tempat lain yang serupa adalah kemasan konsepnya yang unik. Di Level One Project, label lokal tersebut diberikan tempat sendiri-sendiri, tapi bukan dengan deretan rak sesuai merek atau seperti stand yang ada di bazaar, melainkan setiap label punya butik atau toko kecil sendiri. Jadi konsepnya seperti satu area besar yang dikelilingi butik-butik kecil dengan warna-warni mencolok dan desain yang segar, nyaman sekali untuk dijelajahi walaupun hanya untuk "window shopping", apalagi untuk berbelanja! 


Setiap butik punya desain dekorasi sendiri sesuai dengan tema atau gaya masing-masing. Bagian depan butik juga di cat warna warni, ada yang dicat hitam, merah, biru, dan sebagainya. Menurut saya ini adalah suatu konsep belanja yang cukup unik. 

Beberapa merek lokal yang saya temui disana rata-rata sudah cukup terdengar gaungnya terutama di komunitas muda pecinta fashion urban. Nama-nama seperti Tosavica, Tik Shirt, Monday To Sunday, Ciel, dan lain-lain ditambah merk lokal lain yang tahun lalu sudah wara-wiri di panggung Jakarta Fashion Week seperti Damn! I Love Indonesia (yang digawangi VJ Daniel), Kle, Danjyo Hyoji, Deer, dan lainnya. 

Tidak hanya merek fashion, di Level One Project ini juga ada toko home furniture / home decoration dengan koleksi barang yang unik, dari yang bergaya vintage sampai yang modern. Lalu juga ada toko mainan seperti Plastic Culture (favorit saya!), dan bahkan juga ada toko yang menjual berbagai pernak-pernik kamera Lomo, namanya Lomography Embassy Store. Kalau tidak salah ada lebih dari 30 label lokal yang telah bergabung dengan Level One Project ini. 

Kalau sudah agak lelah mengelilingi area Level One Project, kita bisa beristirahat sejenak di Ismaya Catering Cafe. Kafe kepunyaan Ismaya Catering ini suasananya juga unik dan nyaman. Desainnya agak rustic tapi terlihat sangat nyaman, jadi para pria bisa menunggu pasangannya berbelanja sambil minum segelas minuman dingin disini. 

Selain kafe juga ada bangku taman unik untuk beristirahat di area Level One Project

Saya pikir proyek dari Grand Indonesia ini cukup berhasil membuat para pecinta fashion jadi lebih tahu tentang berbagai label lokal yang tentunya tidak kalah bagus dengan label asing. Yang tadinya kurang mengetahui tentang berbagai label lokal ini sekarang jadi tahu bahwa Indonesia juga ternyata punya banyak label lokal yang orisinalitas dan kualitasnya layak diacungi jempol.

Secara keseluruhan sih menurut saya Level One Project mampu bersaing dengan tempat belanja lainnya, karena konsepnya yang unik membuat tempat ini semakin menarik. Selain itu saya rasa tempat ini dapat membantu merek-merek lokal untuk bersaing dengan merek asing dalam industri fashion di negeri kita ini. Dan sebaliknya Level One Project juga dapat mempermudah para calon pembeli untuk menemukan berbagai merek lokal dalam satu area saja. Penambahan kafe di dalam area ini juga sebuah nilai plus. Ditambah desain toko-toko kecilnya yang unik membuat pengalaman berbelanja di Level One Project ini menjadi menyenangkan.


LEVEL ONE PROJECT
East Mall level 1- Grand Indonesia Shopping Town
JL. MH Thamrin no 1
Facebook : Level One
Twitter : @Level1project

You Might Also Like

2 thoughts & comments

  1. Ow, ternyata ada bagian dari GI yang belum saya jelajahi :p

    ReplyDelete
  2. Hehe, iya ini letaknya di salah satu sudut GI gitu jadi emang bukan di main corridor nya sih, harus melipir dulu baru nemu hehe

    ReplyDelete

I really appreciate all your comments, thanks for commenting here and sharing some love !
I will return the favors by checking out and comment back on your blog ^o^

A Member Of :

And A Proud Member of :

Also Part Of :

Popular Posts

Labels

1 item 4 ways 7 Days of Sheet Masks Accessories Ahaishopping Althea Ampoules Antipodes Armando Caruso ASOS Avoskin B.Liv Bag of News Bags bath Bath & Body Works Bath and Body BB Cream Beauty Box Beauty Clinic Beauty Korea Beauty Sets / Kits Beauty Stuffs beauty tools Beauty Treats Box Benefit Cosmetics Bio Essence Bioderma Brands and Designers Burts Bees Carings CC Cream Celebs Style Charis Chicnova Chiyou Cicaronic Circle Lens Clarins Cleansing Oils Cleansing Pads Clinelle Closet Edit Clothing Clozette Corine de Farme Cosmetics Cow Brand D.I.Y D'Eyeko DD Cream Deciem Do Good While You Shop Dorothy Perkins Dove Dream List Dry Oil Empties Erha Esqa Cosmetics Estee Lauder Etsy Etude House Events Eye Treatments Eyebrows Eyeliners eyeshadows Face Mask Face Mist Face Of The Day Face Oil Face Scrub Face Serum Face Toner Face Wash Face-Off Review Fake Eyelashes Fashion Fashion How-To Fashion Looks Fashion/Shopping-related First Blush Box Fragrance Fragrance Diary Freeman French Brand From My Stash Furatasse Get Fit Giveaways Givenchy Glowsophy Gucci Guess H&M Hair care hair extension Hand Care Hand Creams Hauls and Freebies Highlighter/Bronzer Himalaya Herbals History on Beauty/Fashion Hot Deals and Offers IBB Ideas n Inspirations innisfree Instagram Instagrammable Places IPL Treatment Jakarta Fashion Week 10/11 Jakarta Fashion Week 11/12 Japanese brands Jewelry Jimmy Choo Jo Malone Juara k Kanebo KBJ Stars Konjac Sponge KoreaBuys Korean Brand Korres Laneige Lip Products lip scrub Lippies Lippies Of The Month Local Skincare Loccitane Lola Box Look Book Lush Made in Indonesia Make Up Brushes Make Up Forever Makeup Remover Mascara Maybelline Mini Showcase Miniso Missha Mizzu Cosmetics Moisturizer Monthly Favorites MUA My Beauty Regimes My Styles N'Pure nail polish Natural and Earth Friendly Night Cream Nihonmart Nip+Fab Nuxe NYX Oasap Oscar Blandi OST C20 Outfit Diary Outfit Poll Pamper Day Peptaronic Perfumes Personalized Pixy Cosmetics Product Replacements Products I Want To Finished Project : Decluttered reebonz Reviews Revlon Romand You ROXY Sally Hansen Sampar Sariayu Scarlett Whitening Scented Candles Shampoo SheInside Shoes Shu Uemura Skin Aqua Skin Food Skin79 Skincare SNP Prep Soap & Glory Sociolla Spa Review Style Book Sukin Sunscreen Tagged posts Talika Talika 30 Days Challenge The Body Shop The Face Shop Thrift Haul Tony Moly TTT's Achievements Valentine Series Vanity Trove Veet Victorias Secret Vitaronic Wardah Weekly Facial Mask Wet n Wild What I Wear Today What To Wear What's In My Shower What's Inside My Bag Where To Shop Yearly Highlights YSL