[SKINCARE]: HADALABO Shirojyun Ultimate Whitening Series
10:32:00 PM
Kulit muka saya sebenarnya cenderung tipe kombinasi. Kadang normal-berminyak, tapi kadang normal-kering (tergantung cuaca dan stress level ;p). Kalau sekarang ini sih kulit saya lagi cenderung kombinasi-oily, jadinya agak kusam. Ditambah bulan lalu saya lagi cukup sering bepergian yang kena sinar matahari super terik, akibatnya kulit muka jadi nggak cerah dan lebih gelap satu tingkat dari sebelumnya.
Untungnya pas banget dapat rangkaian skincare dari Hadalabo yang seri Shirojyun Ultimate Whitening. Dulu saya sempat coba Produk Hada Labo yang seri Gokujyun Anti Aging, tapi kok sepertinya kurang cocok dengan jenis kulit saya. Akhirnya saya coba pilih seri baru yaitu si Shirojyun ini. Langsung satu set, lengkap dengan pembersih wajah, lotion, dan milk.
Rangkaian Hadalabo Shirojyun ini saya dapat dari Nihonmart Toko Kosmetik Online. Untuk yang belum tau, Nihonmart adalah online store yang khusus
menjual produk-produk kecantikan berkualitas dari Jepang dan sudah
beroperasi dari tahun 2011. Jadi sudah sangat reliable dan bisa
dipercaya.
Hadalabo sendiri adalah brand skincare dari Jepang yang diproduksi oleh perusahaan Rohto. Di Indonesia sendiri sudah banyak yang pakai Hadalabo untuk keperluan skincare sehari-hari. Seperti yang saya sebut diatas, Hadalabo ada beberapa varian, kebetulan varian yang saya pilih kali ini adalah Shirojyun atau whitening series.
Hadalabo sendiri adalah brand skincare dari Jepang yang diproduksi oleh perusahaan Rohto. Di Indonesia sendiri sudah banyak yang pakai Hadalabo untuk keperluan skincare sehari-hari. Seperti yang saya sebut diatas, Hadalabo ada beberapa varian, kebetulan varian yang saya pilih kali ini adalah Shirojyun atau whitening series.
Yang spesial dari varian Shirojyun ini, selain mengandung Hyaluronic Acid untuk meningkatkan kelembaban secara intensif, juga mengandung Arbutin dan whitening extract untuk mencerahkan kulit dan meratakan warna kulit. Selain itu juga diperkaya Vitamin C untuk membantu menyamarkan noda hitam dan memperbaiki kulit yang kusam menjadi cerah kembali.
Kebetulan saya dapat tiga rangkai produk yaitu:
- Hadalabo Shirojyun Ultimate Whitening Face Wash
- Hadalabo Shirojyun Ultimate Whitening Lotion
- Hadalabo Shirojyun Ultimate Whitening Milk
Hadalabo Shirojyun Ultimate Whitening Face Wash
Fungsinya untuk mengangkat minyak dan kotoran dari kulit, sekaligus untuk membantu mencerahkan kulit. Teksturnya seperti lotion yang kemudian berubah foamy bila terkena air. Formulanya enak, nggak bikin kering kulit muka sehabis dipakai, dan nggak ada baunya. Muka jadi bebas minyak, bersih dari kotoran serta debu yang menempel.
Mengandung high purity Arbutin yang mencerahkan kulit, juga memberikan efek segar di muka. Saya biasanya pakai face wash ini setiap hari dua kali, yaitu pagi hari sebelum beraktifitas dan pada malam hari terutama kalau wajah saya lagi berminyak.
Mengandung high purity Arbutin yang mencerahkan kulit, juga memberikan efek segar di muka. Saya biasanya pakai face wash ini setiap hari dua kali, yaitu pagi hari sebelum beraktifitas dan pada malam hari terutama kalau wajah saya lagi berminyak.
Setelah pemakaian face wash, saya langsung lanjutkan dengan Shirojyun Ultimate Whitening Lotion. Biasanya dalam rangkaian skincare merk Asia ada yang namanya Lotion sama Milk. Untuk yang bingung bedanya lotion sama milk, biasanya kalau Lotion itu kurang lebih sama dengan pemakaian toner, jadi dipakainya setelah kita membersihkan muka dan sebelum kita memakai moisturizer. Dan sebagai pengganti pelembab / moisturizer biasanya disebut Milk.
Teksturnya bening dan cair, hampir sama seperti toner. Formula nya ringan seperti air dan mudah meresap. Pemakaian lotion ini untuk membantu melembabkan kulit sehabis cuci muka, sekaligus semacam pre-moisturizer untuk hasil yang lebih maksimal.
Di Jepang sendiri, diantara produk lotion Hadalabo lainnya, produk ini lah yang paling laku. Bisa laku satu buah setiap 2 detik lho! Yang saya rasakan setelah memakai lotion ini adalah kulit menjadi lebih lembab dan supple.
Cara pakainya cukup dituangkan ke telapak tangan lalu diaplikasikan ke wajah sambil ditepuk-tepuk hingga meresap. Biasanya saya pakai Lotion ini cukup sekitar 2-3 tetes untuk sekali penggunaan.
Formulanya cepat meresap tapi kalau kebanyakan jadi agak terasa lengket di kulit. Makanya saya biasanya hanya pakai cukup sedikit saja. Setelah benar-benar
meresap di kulit baru saya lanjutkan dengan pemakaian Hadalabo Shirojyun
Ultimate Whitening Milk.
Produk terakhir dari tiga rangkain ini adalah Hadalabo Shirojyun Ultimate Whitening Milk yang fungsinya kurang lebih adalah sebagai pelembab. Selain itu fungsinya juga untuk mencerahkan wajah, mencegah kulit kusam, dan menangkal efek radikal bebas dan sinar UV matahari. Konon satu tetes produk ini saja sudah cukup untuk mencerahkan kulit. Jadi saya sarankan kalau menggunakan produk ini cukup 1-2 tetes saja, usapkan secara merata di kulit wajah dan biarkan sampai benar-benar meresap baru melanjutkan dengan pemakaian makeup atau produk perawatan selanjutnya.
Teskturnya seperti lotion dengan warna putih susu. Untuk kulit berminyak saya sarankan pakainya sedikit saja karena kalau terlalu banyak bisa membuat kulit muka kita jadi agak terasa oily. Yang pasti produk ini sangat melembabkan kulit dan kalau di kulit saya produk ini nggak menimbulkan break-out (penting!).
Overall, setelah pemakaian rutin rangkaian Hadalabo Shirojyun Ultimate Whitening series ini, kulit muka saya berangsur-angsur cerah kembali ke warna kulit semula. Dan yang paling penting, udah nggak kusam lagi hehe
Kalau pakai rangkaian produk ini kulit muka jadi terlihat dewy, jadi buat kalian yang suka tampilan kulit dewy bisa coba lirik seri Shirojyun ini. Dari ketiga rangkaian produk diatas saya paling suka sama Face Wash nya, karena praktis dan efektif. Terasa nyaman di kulit dan bikin kulit muka terasa segar dan bersih. Plus nggak bikin kering ;)
Kalau mau hasil yang maksimal, tidak ada salahnya mencoba rangkaian lengkapnya. Harganya juga cukup affordable kok.
Untuk informasi produk, harga, dan varian Hadalabo lainnya bisa dilihat di website Nihonmart Beauty. Oya, sekedar info, di Nihonmart Beauty juga ada Program Reward untuk member. Jadi untuk setiap Rp 1000,- yang kamu belanjakan, kamu akan dapat 1 poin sebesar Rp 15,- yang dapat digunakan untuk pembelian berikutnya. Jadi kamu bisa kumpulkan poin kamu setiap kelipatan seribu rupiah. Lumayan kan kalau sudah terkumpul banyak bisa buat potongan harga -- Atau kalau nggak mau ya buat saya ajah hehe ^o^
See you on my next review!
Hugs and Kissies,
6 thoughts & comments
Aku juga pakai nih yang lotion sama milknya, dan overall, ini produk yang paling mempan di kulit aku untuk mengatasi kulit gosong dan kusam. Setidaknya bisa bikin kulitku lebih cerah. Sayang banget aku selingkuh ke produk lain u___u dan menyesal. Nanti akan kembali ke hadalabo begitu yang sekarang ini udah habis, sayang soalnya gak dihabisin. Aku kan tipe yang kalau pakai duit sendiri, cucok gak cucok ya sikaaaaat ampe abis hahaha~
ReplyDeletehttp://farrelandmerry.blogspot.com
Btw, folbek boleh? #kedip2ganjen hihihi
wah jadi pengen cobain nih, emg lagi nyari yg bisa memutihkan wajahku lagi soalnya wajahku gosong banget xixi thanks yaa ;)
ReplyDelete@Merry: Iyaa...mayan ampuh yaa ini buat mencerahkan kulit muka :)
ReplyDelete@Eria: Cobain ajaa.. kali aja cocok hehe ;)
Dari semua produk hadalabo yg udh ak coba, yg plg the best hanya face wash nya aj...enk pake nya gk bikin wajah jd kayak 'terik' n kering gt.
ReplyDeleteGw jga pake hada labo yg face wash nya bertahun2,wajah jd putihan tp karna komedoan jd berpindah kemerk waktu remaja 😵 nanti mau clbk lg sm facewash hada labo ahh
ReplyDeleteKan moisturizer nya ada kandungan spf nya ya kak,jd klo MLM bisa d ganti pake apa?
ReplyDeleteI really appreciate all your comments, thanks for commenting here and sharing some love !
I will return the favors by checking out and comment back on your blog ^o^